FORAGRIN TIP UISI Berkesempatan Menjadi Tuan Rumah Pelaksanaan IASLS 2018
Gresik – FORAGRIN yang memiliki kepanjangan Forum Agroindustri Indonesia merupakan organisasi nasional yang menyatukan mahasiswa jurusan Teknologi Industri Pertanian dari berbagai universitas di Indonesia. FORAGRIN Pusat tahun ini memiliki agenda yaitu IASLS (Indonesian Agroindustry Student Leaders Summit). IASLS merupakan acara yang didalamnya terdapat beberapa kegiatan dimana intinya adalah pergantian pengurus atau reorganisasi.
                Tahun ini FORAGRIN UISI mendapatkan kesempatan untuk menyelenggarakan kegiatan IASLS di kampus tercinta, Universitas Internasional Semen Indonesia. Kegiatan ini dihadiri oleh delegasi dari berbagai universitas yang tergabung di FORAGRIN antara lain  Universitas Brawijaya, Universitas Gadjah Mada, Institut Pertanian Bogor, Universitas Udayana, Universitas Djuanda, Universitas Jember, Politekik Negeri Ketapang, Universitas Jambi dan Universitas Tribuana Tungga Dewi. Kegiatan dihari pertama adalah ramah tamah yang diadakan di kampus C Universitas Internasional Semen Indonesia. Kegiatan ramah tamah diisi dengan game untuk memperkenalkan anggota FORAGRIN dari masing-masing universitas. Kemudian dihari kedua, diisi dengan seminar bertema peternakan dan mendatangkan pemateri dari Ternaksia. Setelah kegiatan seminar dilaksanakan dilanjutkan dengan sidang membahas AD/ART, GBPK dan GBHO. Kegiatan selanjutnya dihari ketiga masih tetap melanjutkan agenda dihari kedua, namun sebelum itu ada kegiatan tour campus UISI kunjungan industri ke PT. Kelola Mina Laut. Lalu setelah itu, dilanjutkan sidang lagi dan diakhiri dengan pergantian pengurus dari yang lama ke yang baru.

Gambar 1. Kegiatan ramah tamah di kampus C UISI
Gambar 2. Delegasi dari Universitas Jambi berada di stand Sinom Brengos saat
kegiatan tour campus
 Gambar 3. Kunjungan industri di PT. Kelola Mina Laut
Gambar 4. Kondisi selama persidangan berlangsung

Leave A Comment